Posts

cctv

Marak Kasus Curanmor, Polres Malang Kota Imbau Rumah Indekos Pasang CCTV

IMAGE – Polres Malang Kota mengeluarkan imbauan agar para pemilik rumah indekos di Kota Malang, Jawa Timur agar memasang kamera CCTV tersembunyi di lingkungannya. Hal ini disebabkan maraknya kasus pencurian motor (curanmor) di Kota Malang yang masih banyak belum terungkap.

Kapolres Malang Kota, AKBP Asfuri SIK, SH, MH, mengatakan saat ini keadaan rumah indekos di Kota Malang hanya dilengkapi dengan gembok pintu yang dengan mudah dibobol pencuri. Tetapi jika sudah terpasang kamera CCTV, setidaknya akan mempermudah pihak kepolisian untuk menangkap pelaku yang melakukan aksinya di rumah kos.

“Itu akan mempermudah pihak kepolisian dalam melakukan penyelidikan dan menangkap pelaku. Karena wajah mereka dan ciri-ciri mereka terekam kamera CCTV yang tersembunyi,” ujarnya, baru-baru ini.

Dia mengakui memang selama ini kasus curanmor atau pencurian lainnya cukup sulit diungkap karena minimnya keterlibatan saksi.

“Kalau tidak ada saksi ataupun CCTV tentu akan butuh waktu untuk melakukan pengungkapan. Maka dari itu, tentunya kami memgimbau masyarakat agar memperketat keamanan dengan CCTV atau jika memungkinkan terdapat penjaga,” katanya.

Di samping itu, pihak kepolisian tetap mengoptimalkan peran dari Polisi RW, Babinkamtibmas untuk bersinergi dengan masyarakat sekitar dalam penyampaian situasi dan kondisi di sekitar mereka.

“Kerjasama dari seluruh masyarakat dalam menjaga keamanan sekitar tentu dibutuhkan. Sampaikan hal-hal yang dianggap merupakan gangguan kamtibmas kepada petugas, sehingga manakala memang membutuhkan penanganan bisa segera diatasi,” paparnya.

(indosecuritysystem.com)